Yoo.. Hindari Perilaku Korup...!!

Sabtu, 12 Desember 2015

BANJARNEGARA SELENGGARAKAN FESTIVAL DALANG CILIK 2015

Peserta Festival Dalang Cilik
Festival Wayang Purwa bagi dalang dewasa dan anak di eks Karesidenan Banyumas terasa kurang geliat. Namun di Kabupaten Banjarnegara yang selama ini adem ayem, ternyata ada rencana menyelenggarakan kegiatan festival bagi dalang anak.
Rumah Budaya Nagasasra, Merden, Banjarnegara kembali menggelar Festival Dalang Anak 2015. Kegiatan rutin tahunan sebagai upaya menggiatkan seni wayang kulit tersebut diikuti oleh 13 (tiga belas) peserta dari berbagai kota. Lomba yang akan diselenggarakan selama 2 (hari) pada tanggal 15 hingga 16 Desember 2015 ini bertempat di Balai Warga Desa Merden, Kecamatan Purwanegara, Kabupaten Banjarnegara. Melengkapi penyelenggaraan festival, panitia juga menggelar berbagai kegiatan pendukung seperti workshop dan seminar Pakeliran Padat.

Senin, 30 November 2015

PAPELING MEMILIH PEMIMPIN BARU PERIODE 2016-2018

Wahyu Triono Ketua Papeling
Paguyuban Perantau Purbalingga (PAPELING) mengadakan Musyawarah Besar (MUBES) dan Pemilihan Ketua Umum Papeling. Mubes yang di hadiri Pengurus Papeling, Dewan Penasehat, Dewan Pembina, Utusan Korwil serta Simpatisan, berlangsung pada hari Minggu, 22 Nonember 2015, bertempat di Diklat Wirasandi Jl. Radar 1 Cijantung Jakarta Timur.
Ketua Panitia Pemilihan Umum Budiono (akun FB;Budi Bralink) menyampaikan: “ini adalah kerja extra keras, karena dalam jangka waktu dua bulan harus dapat menjaring Calon Ketua Umum Papeling. Berkat dukungan Pengurus dan Korwil, tugas ini menjadi mudah, di mana setiap korwil mengajukan calon yang harus didukung minimal dua korwil”. 

Rabu, 25 November 2015

HELI KEPRESIDENAN ATAU HELI VVIP TNI AU?

Helikopter Agusta Westland AW101
Selama beberapa minggu ini bersimpangsiur berita soal helikopter VVIP TNI AU yang disebut sebagai helikopter kepresidenan pilihan Jokowi dengan menafikan produk heli PT DI.
Beberapa orang langsung menelan mentah-mentah berita itu tanpa menggunakan nalar, karena terbiasa diasupi "gizi" dari "TV Oon".
Setelah mendiamkannya beberapa saat, beberapa hari ini saya merasa perlu untuk menanggapinya.
Bukan karena saya merasa perlu membela Jokowi atau siapapun, tetapi karena tahun 2014 lalu saya tahu ada teman SMA saya yang saat ini adalah perwira di TNI AU yang pernah menjadi bagian Renstra TNI AU sebagai penentu pilihan TNI AU dalam melakukan peremajaan unit alutsistanya termasuk helikopter Agusta tersebut.

Minggu, 22 November 2015

ASAL USUL WAYANG PURWA

Pagelaran Wayang Purwa
Wayang merupakan puncak Budaya Jawa. Menelusuri asal-usul wayang sejak zaman penjajahan Belanda hingga kini banyak cendikiawan dan budayawan meneliti dan menulis tentang wayang. Memang ada persamaan, namun lebih banyak yang saling-silang pendapat. Para cendekiawan menyatakan bahwa wayang itu sudah ada dan berkembang sejak zaman kuno, sekitar tahun 1500 SM (3.515 tahun lalu) jauh sebelum agama dan budaya dari luar masuk ke tlatah Jawa.

Kamis, 22 Oktober 2015

KISAH KEPAHLAWANAN PARA SANTRI

"Pangeran Diponegoro, Ki Hajar Dewantara, Husein al-Mutahhar (H. Mutahhar) Adalah Seorang Santri"

Berikut adalah cuplikan transkrip ceramah yang sangat penting untuk diketahui semua elemen bangsa, rakyat dan pejabat. Khususnya bagi para santri pondok pesantren. Disampaikan oleh KH. Achmad Chalwani Nawawi, Pengasuh Pondok Pesantren An-Nawawi, Mursyid Thariqah Qadiriyyah Naqsyabandiyyah Berjan Purworejo dan Wakil Rais Syuriyah PWNU Jawa Tengah

Yang Paling Ditakuti Penjajah; Santri dan Thariqah (Diponegoro itu Santri).

Selasa, 01 September 2015

KWARCAB BANYUMAS PERINGATI HARI PRAMUKA KE-54 DAN HUT RI KE 70

Ribuan Pramuka Ikuti Lomba Gerak Jalan

Seratus dua puluh satu regu mengikuti Lomba Gerak Jalan Pramuka yang digelar oleh Kwartir Ranting (Kwarran) Purwokerto Timur, Sabtu (29/8) dengan start di Lapangan Pelopor Satria Purwokerto Lor dan Finish di Halaman Sanggar Bakti Pramuka Kwarran Purwokerto Timut di Depan GOR Satria Purwokerto.

Sabtu, 15 Agustus 2015

PAGELARAN WAYANG PURWA; RUWATAN

Pagelaran Wayang Purwa; Ruwatan
Ruwatan, adalah suatu upacara ritual yang mengingatkan semuanya, termasuk kita bahwa; sebagai manusia akan selalu 'dimakan' Bathara Kala. Maksudnya, semuanya, termasuk kita akan selalu rusak dimakan waktu. (Kala = waktu). Karenanya, kita perlu untuk 'ngruwat' (ngruwat = merawat).....

Rabu, 22 Juli 2015

KSSC NGURIP-URIP WAYANG PURWA

Anggota KSSC
Mengenal Komunitas Sugino Siswo Carito

Komunitas Sugino Siswo Carito disingkat KSSC adalah organisasi hobby para pandhemen (penggemar) nonton pertunjukan Wayang Purwa/Wayang Kulit.
KSSC didirikan tahun 2009 atas inisiatip pandhemen Wayang Purwa Gagrag Banyumasan di Wilayah Jabodetabek. Bersifat terbuka bagi siapa saja pandhemen Wayang Purwa. Pusat kegiatan di wilayah Jabodetabek dengan alamat kepengurusan di Jakarta.
Keanggotaan tidak khusus yang berdomisili di wilayah Jabodetabek saja, namun telah menyebar ke seluruh wilayah Nusantara, bahkan di luar negeri seperti Malaysia, Hongkong, Taiwan, Korea, Suriname, Eropa dan lainnya.
Sampai dengan tgl 21 Juni 2015, jumlah Anggota terdaftar mencapai 4028 orang.

Minggu, 14 Juni 2015

ALUN-ALUN UJUNGBERUNG HASIL RENOVASI DIRESMIKAN WALI KOTA BANDUNG

Ridwan Kamil tandatangani prasasti
Hari ini, Minggu (14/6/2015), Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil, meresmikan penggunaan kembali Alun-alun Ujungberung Baru untuk umum. Alun-alun Ujungberung Kota Bandung yang dulu kumuh dan tidak terawat, kini lebih menarik setelah direnovasi.
Ridwan Kamil, menyampaikan bahwa, desain taman alun-alun Ujungberung ini berbeda dengan taman-taman tematik lainnya di Kota Bandung.

Kamis, 11 Juni 2015

HARI JADI KABUPATEN BANYUMAS MENJADI TANGGAL 22 FEBRUARI

Pendopo Sipanji
Bupati Banyumas Ir Achmad Husein melalui Wabup dr. Budhi Setiawan menerima hasil pembahasan Rancangan Peraturan Daerah tentang Hari Jadi Kabupaten Banyumas oleh Pansus DPRD. Penandatanganan persetujuan dilaksanakan dalam sidang paripurna Senin, (8/6) di Ruang Sidang DPRD Kabupaten Banyumas. Dengan penanda tanganan ini mulai tahun depan (2016) peringatan Hari Jadi Kabupaten Banyumas berganti menjadi tanggal 22 Februari, bukan lagi 6 April seperti yang dirayakan selama ini.

Senin, 08 Juni 2015

FESTIVAL GUNUNG SLAMET

Gunung Slamet Berdiri Megah
Kabupaten Purbalingga sekarang menjadi salah satu pilihan dan tujuan destinasi wisata nasional karena mempunyai banyak tempat dan seni budaya yang bernilai jual tinggi. Bidang kepariwisataannya terus dikembangkan secara sistematis dengan memanfaatkan potensi dan kemampuan yang ada. Keadaan alam pegunungan dan sungai-sungainya yang indah, juga barang tambang seperti batu akik Nagasui dari sungai Klawing telah mencuat namanya sejajar dengan batu Pancawarna dari Garut, Giok dari NAD dan batu Bacan dari Pulau Bacan. Kuliner seperti Sroto, Nopia, Permen Davos, Buntil daun tales dan lain-lainnya juga pantas dinikmati dan dijadikan oleh-oleh.

Kamis, 04 Juni 2015

TIM INDONESIA MENANG MUTLAK PADA LOMBA TEMBAK INTERNASIONAL DI AUSTRALIA

Kontingen TNI Lomba Tembak BISAM 
Kalah Lomba Tembak, AS dan Australia Minta Senjata TNI AD Dibongkar

Tim Indonesia menang mutlak dalam lomba tembak internasional di Australia. Dikalahkan oleh jawara dari TNI AD, tim Amerika Serikat dan tim Australia meminta senjata yang digunakan tim Indonesia dibongkar. "Memang ada upaya penjegalan. Mereka minta senjata tim kita dicek saat pertandingan. Minta dibongkar", ungkap Kadispen TNI AD Brigjen Wuryanto saat berbincang melalui telepon, Selasa (2/6/2015) malam.

Rabu, 27 Mei 2015

PABRIK SEMEN BIMA AJIBARANG DIRESMIKAN

Logo Produk
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo Akan Resmikan Pabrik Semen Bima di Ajibarang

Gubenur Jawa Tengah Ganjar Pranowo rencananya akan meresmikan Pabrik Semen Bima di Desa Tipar Kidul Kecamatan Ajibarang Kabupaten Banyumas pada hari Jum'at 29 Mei 2015.
Selain Gubenur, juga akan hadir perwakilan dari Kementrian Perhubungan, Pangdam IV Diponegoro, Kapolda Jateng, Ketua DPRD Jateng, Dirut KAI, Gubernur Angkatan Laut, Dinas/Lemtekda Tingkat Provinsi Jateng, Bupati dan Ketua DPRD Cilacap, Kebumen, Boyolali, Wonosobo, Purbalingga, Banjarnegara, Forkompinda Kabupaten Banyumas, dan kurang lebih 500 undangan lainnya.

Jumat, 15 Mei 2015

PERINGATAN 60 TAHUN KAA

Gedung KAA di Bandung
Tentang Konferensi Asia-Afrika

Konferensi Tingkat Tinggi Asia–Afrika (disingkat KTT Asia Afrika atau KAA; kadang juga disebut Konferensi Bandung) adalah sebuah konferensi antara negara-negara Asia dan Afrika, yang kebanyakan baru saja memperoleh kemerdekaan. KAA diselenggarakan oleh Indonesia, Myanmar (dahulu Burma), Sri Lanka (dahulu Ceylon), India dan Pakistan dan dikoordinasi oleh Menteri Luar Negeri Indonesia Sunario. Pertemuan ini berlangsung antara 18 April-24 April 1955, di Gedung Merdeka, Bandung, Indonesia dengan tujuan mempromosikan kerjasama ekonomi dan kebudayaan Asia-Afrika dan melawan kolonialisme atau neokolonialisme Amerika Serikat, Uni Soviet, atau negara imperialis lainnya.

Rabu, 13 Mei 2015

RIDWAN SURURI DENGAN PERPUSTAKAAN KUDA KELILINGNYA

Ridwan dengan kuda kesayangan
Kali ini pembaca saya ajak untuk mengenal profil Ridwan Sururi, seorang perintis Perpustakaan Kuda Keliling dari Puncak Gunung Slamet.
Ridwan Sururi, 42 tahun, adalah seorang perawat kuda dari Desa Serang, Kecamatan Karangreja, Kabupaten Purbalingga, Prov. Jawa Tengah. Dengan menggunakan jasa seekor kuda bernama Luna, dia menciptakan perpustakaan keliling "Kudapustaka" pada awal Januari 2015.

Rabu, 29 April 2015

PURBALINGGA MENERIMA PENGHARGAAN PARASAMYA PURNA KARYA NUGRAHA

Tampak Bupati Purbalingga Sukento
Bupati Kabupaten Purbalingga, Sukento Rido Marhaendrianto untuk pertama kalinya menerima tanda kehormatan Samkaryanugraha Parasamya Purna Karya Nugraha dari Presiden RI, Jokowi Widodo. Penerimaan penghargaan berlangsung di Istana Kepresidenan, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Selasa (28/4). Tanda kehormatan tersebut merupakan pengakuan pemerintah pusat atas prestasi kinerja terbaik yang dilakukan Pemkab Purbalingga selama 3 tahun berturut-turut. Pemberian tanda kehormatan ini juga diberikan kepada Kabupaten Tuban, Kota Madiun dan Kota Mojokerto. Hal ini berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 18/TK/Tahun 2015 tanggal 27 April 2015.

Jumat, 24 April 2015

BANYUMAS EXTRAVAGANZA 2015

Tampak Siswi SMAN 1, Peserta
Kegiatan 'Banyumas Extravaganza 2015' digelar Pemerintah Kabupaten Banyumas, Minggu (19/4/2015) sebagai puncak rangkaian kegiatan acara tambahan peringatan Hari Jadi Kabupaten Banyumas ke 433. Kegiatan ini sekaligus menjadi ajang promosi pariwisata Kabupaten Banyumas
Kepala Bagian Humas dan Protokol Sekretariat Daerah Banyumas Agus Nur Hadie S.Sos M.Si mengatakan kegiatan tersebut dihadhiri oleh Gubernur Jawa Tengah dan Kepala Dinas Pariwisata se-Jawa Tengah.

Sabtu, 11 April 2015

MASALAH MUTU CD/DVD HASIL REKAMAN LIVE WAYANG KULIT

Pagelaran Wayang Kulit
Selama ini apabila akan memutar keping CD/DVD hasil rekaman live Wayang Kulit Gagrag Banyumasan atau gagrag lainnya seperti gagrag; Solo, Jogja, Pesisiran (Kedon), Jawatimuran atau Cirebonan, hati selalu saja skeptis, agak ogah-ogahan, mungkin karena espektasi yang terlalu tinggi atau karena mutu rekaman yang rendah. Kekurangan yang sering terjadi adalah gangguan mutu gambar dan suara; nois terlalu tinggi, back sound (latar belakang) gaduh, feedback, brooming dari jala-jala listrik, suara mencericit, gambar patah-patah, buram atau distorsi warna akibat tata cahaya yang berlebihan, bahkan keping CD/DVD sama sekali tidak terbaca karena program error.

Selasa, 24 Maret 2015

OBYEK WISATA BARU DI KABUPATEN PURBALINGGA


Curug Aul
Air Terjun Wana Tirta Panusupan

Curug atau air terjun Wana Tirta di Desa Panusupan, Purbalingga, Jawa Tengah, secara resmi menjadi wahana wisata baru yang siap ditawarkan kepada wisatawan.
"Ini potensi yang baik untuk digarap agar bisa mendatangkan wisatawan", kata Bupati Purbalingga Sukento Rido Marhaendrianto saat meresmikan Wana Tirta sebagai wahana wisata baru di Desa Panusupan, Kecamatan Rembang, Purbalingga, Selasa (10/2/2015).

Jumat, 06 Maret 2015

JEMBATAN LINGGAMAS DIRESMIKAN

Gubernur Menandatangani Prasasti
Akhirnya waktu yang dinanti-nantikan warga dua kabupaten yaitu Purbalingga dan Banyumas tiba. 
Pembangunan Jembatan Linggamas sebagai penghubung dua kabupaten sudah tuntas.
Jembatan Linggamas melintasi Sungai Klawing; menghubungkan desa Petir Kec. Sokaraja Kab. Banyumas dengan desa Kedungbenda Kec. Kemangkon Kab. Purbalingga.  
‘’Jembatan akan diresmikan Gubernur, Kamis pukul 14.00. WIB, saat ini kami sedang mempersiapkan segala sesuatunya,’’ ujar Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Sigit Subroto, saat dihubungi Rabu (4/3) kemarin.

Selasa, 24 Februari 2015

KONTROVERSI HARI JADI KABUPATEN BANYUMAS

Makam Adipati Mrapat
Sejak penetapan hari jadi Kabupaten Banyumas pada 1990, hingga kini tiap menjelang peringatan hari jadi acap muncul polemik. Ihwal silang pendapat itu menurut Prof. Dr.  Drs. Sugeng Priyadi, M.Hum. Ahli Sejarah Banyumas akibat dari keminiman dan ketiadaan sumber atau data sejarah kelahiran daerah tersebut. Penyelenggaraan seminar pada 14 November 1989, seperti pemaksaan bahwa tanggal 6 April 1582 adalah hari kelahiran daerah itu. Keputusan itu lahir karena penulis makalah hari jadi tidak menemukan prasasti penetapan hari lahir daerah itu, dan yang sering dicari adalah prasasti zaman Hindu dan Buddha. Jadi, penetapan tanggal itu sebagai hari jadi tidak tercantum dalam data mana pun sejarah Banyumas, bahkan tidak lebih dari hasil perkiraan yang tidak mendasar.

Kamis, 19 Februari 2015

RAPAT ANGGOTA TAHUNAN KE-3 PAGUYUBAN LINGGAMAS BANDUNG


Musyawarah Tahun ke-3
Kamis 19 Februari 2015 bertempat di kediaman Pembina, Paguyuban Warga Purbalingga-Banyumas di Bandung (Paguyuban Linggamas Bandung) mengadakan Rapat Anggota Tahunan yang ke-3.
Rapat atau Musyawarah tahunan ini dalam rangka menyampaikan Laporan Petanggung- jawaban dan Evaluasi Kinerja Pengurus pada Tahun Buku 2014 serta Penyusunan Rencana Kerja Tahun Buku 2015.

Kamis, 15 Januari 2015

ASAL MUASAL WONG BANYUMASAN

Bawor Ikon Banyumasan
Sejarah asal mula wong Banyumasan alias asal mula orang Banyumas yang merupakan hasil rangkuman penulusuran di internet. Untuk sharing kali ini selanjutnya Banyumas akan disebut Banyumasan, istilah ini untuk menggambarkan tentang orang dengan karakteristik “Banyumasan” artinya bukan hanya orang yang bermukim di wilayah Kabupaten Banyumas saja karena Budaya Banyumasan itu meliputi daerah di luar Kabupaten Banyumas.Berdasarkan sejarah yang dihimpun dari sumber-sumber, terutama yang inyong ambil sebagai sumber adalah dari wikipedia Basa Banyumasan yang membeberkan sejarah Banyumasan yang dalam versi aslinya ditulis dalam bahasa Banyumasan dan Wikipedia Bahasa Indonesia, kurang lebih ceritanya begini ….