Ilustrasi; aneka minuman |
Selain makanan, ada berbagai minuman yang menguntungkan dan merugikan. Oleh karena itu agar metabolisme tubuh bekerja baik, kita harus memilih jenis minuman yang baik dan menghindari minuman yang berpengaruh buruk bagi tubuh.
Minuman Sehat Yang Baik Dan Dapat Menghilangkan Racun Tubuh
Sisa-sisa metabolisme di dalam tubuh kita biasanya berbentuk racun (toksik), dibuang keluar tubuh melalui penguapan (keringat, pernafasan), urine (air seni), dan tinja. Mengonsumsi sayuran segar dan jus buah adalah cara alami untuk proses detoksifikasi tubuh. Cara menghilangkan racun tubuh (detoksifikasi) dapat dilakukan dengan asupan makanan yang sehat. Selain dengan asupan makanan, racun di dalam tubuh kita dapat juga ter-detoksifikasi oleh cairan minuman.
Menurut para ahli, setidaknya ada 5 macam minuman yang sangat baik bagi tubuh dan dapat mengurangi racun tubuh secara segnifikan. Berikut minuman tersebut :
1. Air Bening
Dr Poonam Rathod, pakar kesehatan, mengatakan; konsumsi air bening (kebiasaan kita menyebut air putih) yang sehat dan memenuhi syarat air minum secara teratur sesuai kebutuhan tubuh, mampu membersihkan sistem pencernaan, menghilangkan racun dan sisa-sisa makanan yang menempel di usus. Ini membuat tubuh dan perut bersih dari limbah makanan.
2. Air Kelapa Segar
Air kelapa segar (apalagi air kelapa muda atau degan) terbukti dapat mendetoksifikasi tubuh secara alami. Selain membersihkan saluran pencernaan. Minum air kelapa muda akan meningkatkan kekebalan dan bermanfaat menjaga tubuh tetap terhidrasi (terairi) dengan baik. Di beberapa daerah ada mitos meminum air kelapa muda dapat menyebabkan lemas dan kurang tenaga, ini anggapan yang tidak terbukti kebenarannya.
3. Jus Jeruk
Bersyukurlah kita, karena tanaman jeruk dapat tumbuh di Indonesia. Beberapa macam jeruk seperti; jeruk Garut, jeruk Brastagi yang terkenal manis, jeruk Bali, jeruk nipis yang tumbuh di mana-mana, jeruk lemon dari Lembang dan jeruk purut atau jeruk yang digunakan untuk penyegar sambal, hampir semuanya mudah ditemui di tanah air. Jeruk adalah sumber vitamin C, yang dikenal untuk meningkatkan kekebalan tubuh. “Jeruk kaya flavonoid, antioksidan yang dapat melindungi sistem kekebalan tubuh manusia dengan bertindak melawan kuman dan bakteri penyebab penyakit”, kata Dr Rathod.
4. Jus Labu
5. Teh Hijau
Minuman Yang Buruk Bagi Kesehatan Tubuh
Selain minuman yang baik buat tubuh, ada pula yang buruk buat tubuh kita. Banyak sekali minuman kemasan yang dijual di supermarket terdekat yang dalam waktu sekejap mampu menghilangkan dahaga dan membuat kita segar atau semangat lagi. Namun tahukah Anda bahwa minuman-minuman tersebut akan berakibat buruk jika terlalu banyak di konsumsi? Oleh sebab itu, kami informasikan beberapa macam minuman instan yang sebaiknya Anda hindari demi kesehatan tubuh Anda.
1. Jus Buah-Buahan dalam Kemasan
Jus buah-buahan dalam kemasan ini memang sangat menggoda karena sangat menyegarkan apalagi jika dingin. Rasanya yang seperti buah asli membuat kita merasa aman meminum minuman tersebut. Nah, Anda harus berhati-hati dengan hal ini, sebab, minuman ini hanyalah minuman yang mengandung sedikit buah, banyak sekali gula, pewarna makanan, pengawet, dan tentu saja essence buah-buahan.
2. Coffee Drinks With Whipped Cream
Jika pergi ke coffee shop, salah satu minuman yang sering dipesan adalah minuman kopi dengan whipped cream. Entah moccachino, cappuccino, dan lainnya serta dilengkapi dengan whipped cream. Enak? Okay. How about the fact that, Anda meminum gula 170 gram dan kandungan caffeine yang mungkin hanya 10 gram. Scary isn’t it?
3. Air Bervitamin
Benar jika mengandung vitamin di dalamnya, tapi salah jika Anda berpikir minuman ini sepenuhnya menyehatkan, karena sesungguhnya yang Anda konsumsi adalah gula dan asam.
4. Diet Soda
Diet soda mungkin bebas kalori, tapi hati-hati karena minuman ini juga bebas nutrisi alias tidak ada gizi.
One diet soda a day is fine, but if you keep doing this every day, it will damage your body system.
One diet soda a day is fine, but if you keep doing this every day, it will damage your body system.
5. Smoothies
Kaget dengan fakta berikut ini? Well, buah-buahan memang baik untuk tubuh dan tentu saja Anda tahu bahwa smoothies merupakan salah satu cara praktis mengkonsumsi buah-buahan. Namun sesuatu yang berlebihan pada dasarnya memang tidak baik. Faktanya 32 ons smoothies yang Anda minum sama dengan 700 kalori dan 2 gram protein saja. Wow!
6. Minuman Energi
7. Minuman Bersoda
Ini adalah penyebab utama obesitas, jantung, darah tinggi, diabetes, dan semua penyakit berbahaya di dunia. Minuman bersoda hanya mengandung gula dan tidak memiliki gizi sama sekali. Sebaiknya Anda yang sangat menyukai jenis minuman ini segera menghentikan kebiasaan Anda jika ingin tetap sehat.
Sesuatu yang berlebihan memang tidak baik. Boleh-boleh saja mengkonsumsi minuman-minuman di atas, tetapi harus dalam batas wajar dan normal. Kandungan minuman yang kebanyakan gula tersebut hanya menyebabkan penyakit bagi kita. So Healthy Lovers, you should be careful and maybe water is the best drink of all, right?
Nah itulah diantaranya beberapa minuman sehat dan buruk yang sudah diteliti oleh para ahlinya dan cukup familier bagi kita. Mudah didapat dimana-mana, harganyapun cukup terjangkau.
Sebenarnya masih banyak jenis minuman lainnya, namun penelitiannya tidak seintensif minuman di atas. Yoo kita robah cara makan dan minum kita dengan asupan yang tepat agar tubuh kita tetap bugar.
By Kang Wirya